Jenis Iklan di TV

Berikut ini beberapa jenis iklan konvensional yang dianut stasiun TV Indonesia.

1. TVC  (Television Commercial)

Tayangan iklan berdurasi 30, 60 atau 90 second yang berisi promo produk,  biasanya berbentuk audio video dan grafis.  TVC ini paling umum digunakan dalam mengisi jeda komersial program acara di TV.

2. Superimpose

Insert grafis berdurasi 15 – 30 second.  Posisi superimpose ini biasanya di pojok layar baik kanan ataupun kiri layar.   Bisa di sisi atas maupun bawah,  tergantung logo dari stasiun TV.  Iklan superimpose ini biasanya berformat still picture/gambar diam,  bisa juga animated picture/animasi namun tanpa suara.

3. Built-in

Iklan ini sering disebut iklan terselubung,  karena hanya yang bermata jelilah yang mampu menangkap pesan ini.  Biasanya iklan jenis built-in ini menyatu dalam sebuah tayangan,  dan berbentuk tulisan yang ada di backdrop, xbanner,  logo produk dalam body program

4. Ad-Lip

Iklan berbentuk ucapan yang dibacakan oleh pembawa acara.

5. Bump In-Out

Tayangan iklan sponsor yang berbentuk animasi, berdurasi maksimal 10 second,  ditayangkan pada awal acara dan akhir acara sebuah program TV.

Beberapa jenis iklan konvensional diatas masih merajai tayangan iklan di televisi tanah air.  Pada tulisan selanjutnya Addi Surya akan mengungkap beberapa jenis iklan yang baru dan masih jarang ditayangkan oleh televisi tanah air.

Leave a comment